Mimaland

Wisata Mimaland, Pusat Seluncuran Air Terbengkalai, Malaysia

Taman yang menjadi pusat atraksi, Wisata Mimaland yang berada di Selangor, Malaysia yang di buka pada tahun 1975. Wisata ini sudah berjalan selama 20 tahun, namun tempat ini sudah menjadi sangat buruk karena lama tidak beroperasi lagi dan terbengkalai. Dengan kolam air yang lumayan besar, ada juga patung hewan dan dinosaurus sehingga menarik perhatian banyak orang. Taman ini resmi di tutup pada tahun 1994, karena tragedi tanah runtuh yang bisa merenggut nyawa wisatawan yang mengunjungi tempat itu. Mari kita simak, prasejarah tentang Mimaland berikut ini.

SEJARAH PUSAT WISATA MIMALAND

Mimaland, adalah singkatan dari penggabungan Malaysia In Miniature Land. Taman ini berdiri, di daerah bukit seluas 300 hektar di Ulu Gombak Selangor, Malaysia. Masa pembuatannya, memiliki proses yang panjang dan bertahap. Pada tahap pertama, siap di bangun pada tahun 1970 yang tersedia 24 motel dan 5 chalet juga kolam renang. Yang menjadi pusat perhatian banyak orang adalah, kebun binatang sejarah nya yang menyediakan patung dinasaurus. Tempat ini menjadi, tempat syuting Gila-Gila Remaja(1986), Tempo 88(1987), Dendang Perantau(1979), juga pernah melakukan syuting di taman tersebut.

kerusakan papan seluncuran air menyebabkan kematian
kerusakan papan seluncuran air menyebabkan kematian

Sampai beberapa tahun taman itu berjalan, terjadi tragedi yang menyebabkan kematian salah satu warga Singapura. Korban berusia 27 tahun, kehilangan nyawanya karena kecelakaan di sekitar papan selancar Mimaland pada tahun 1993. Banyak warga yang kaget melihat kejadian ini, dan akhirnya diputuskan untuk menutup Mimaland. Usai masa perbaikan, taman akhirnya di buka kembali untuk umum. Tak di sangka, terjadi tanah longsor kecil yang merusakkan dinding kolam renang Mimaland pada tahun 1994. Karena kejadian ini, air lumpur masuk ke dalam kolam dan taman itu di paksa di tutup kembali. Pihak pemerintah, memanggil managemen taman itu karena melakukan pelanggaran. Sanksi nya, karena lalai nya dalam keamanan. Akhirnya taman itu resmi ditutup selamanya di tahun 1994.

Baca Juga : Eminem, Bertekad Menjadi Rapper Meski BrokenHome Sejak Kecil

KEADAAN DAN HAL MISTIS YANG SERING TERJADI

Sudah lama terlantar, dan tidak di huni dari mulai di tutup nya taman ini di tahun 1994. Tetapi, banyak orang yang melihat tempat ini karena ingin tahu keadaannya. Karena, banyak berita bahwa tempat ini dipenuhi misteri dan banyak penunggunya akibat lama tidak terpakai. Kini, Mimaland menjadi tempat yang penuh mistik di negara Malaysia. Meskipun begitu, banyak orang berjalan jalan kesana walaupun ada yang ditahan karena sembarangan terhadap tanah yang bukan milik pribadi tersebut. Tempat ini sekarang, menjadi sangat rusak dan memberi rasa takut bagi yang berkunjung kesana. Tersebar juga, berita bahwa ada harimau yang hidup disana. Kabarnya, itu hanyalah kebohongan karena masih ketat penjagaan di sana untuk memastikan tidak ada yang memasuki tempat itu.

Mimaland, banyak kejadian hal mistik karena lama terbengkalai
Mimaland, banyak kejadian hal mistik karena lama terbengkalai

Banyak yang menginginkan, tempat itu akan beroperasi kembali walaupun hanya sebatas impian saja. Tempat ini juga menjadi, inspirasi film yang memiliki kesamaan nama yaitu Miimaland. Film ini, sudah tayang pada tahun 2020 di Malaysia, Singapura dan Brunei. Menceritakan tentang, paranormal yang telah melihat bentuk penghuni tak kasat mata di sekitar tempat itu saat ini.

Mimaland, Pusat Atraksi Di Ulu Gombak Selangor Malaysia
Mimaland, Pusat Atraksi Di Ulu Gombak Selangor Malaysia